x

Indonesia Incar Juara Grup, Targetkan Menang Lawan Malaysia

2 minutes reading
Thursday, 13 Feb 2025 09:04 52 admin

Infobeken.com, China – Tim bulutangkis Indonesia memastikan lolos ke babak perempatfinal Badminton Asia Mixed Team Championships 2025. Hasil ini tidak terlepas dari kemenangan Hong Kong atas Malaysia dengan skor 3-2 di laga grup B lainnya hari ini.

Kemenangan Hong Kong itu juga membuat tugas Rinov Rivaldy dan kawan-kawan menjadi lebih lapang. Indonesia hanya perlu mengambil dua pertandingan melawan Malaysia hari Kamis (13/2) besok untuk lolos sebagai juara grup.

Walau begitu, skuad Merah-Putih tetap menargetkan kemenangan atas Negeri Jiran.

“Sudah masuk ke perempatfinal tapi jangan dulu terlalu senang yang berlebihan apalagi jumawa. Tetap fokus dan jangan lengah,” kata kapten tim, Rinov Rivaldy.

“Besok lawan Malaysia tetap harus all out. Kami mengejar kemenangan pastinya jadi siapapun yang diturunkan harus bermain maksimal dan memberikan yang terbaik,” lanjutnya.

Menilik para pemain yang dibawa, Indonesia akan bertumpu pada sektor tunggal putri dan ganda putri. Dua sektor ini yang akan menjadi kunci kemenangan melawan Malaysia.

Pelatih ganda putri, Prasetyo Restu Basuki mengatakan anak asuhnya siap untuk diturunkan.

“Lanny/Fadia dan Rachel/Trias dari latihan terakhir hari ini siap diturunkan. Kondisinya sangat baik,” ucap Prasetyo.

“Malaysia pasti akan tampil mati-matian melawan Indonesia, mereka butuh kemenangan jadi tetap kami harus waspada. Di atas kertas memang kami unggul tapi kalau sudah di lapangan situasi bisa berubah. Jadi fokusnya tidak boleh kendur dan semangatnya berani diadu,” pesan Prasetyo.

Selain itu, tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi juga siap habis-habisan untuk menyumbang poin.

“Kalau dipercaya, saya siap turun melawan Malaysia besok,” sahut Komang.

“Saya akan bermain ngotot buat Indonesia dan saya harus punya keyakinan untuk bisa menyumbang poin. Rasa tegang pasti ada tapi pengalaman ikut turnamen beregu beberapa kali membuat saya sudah tahu cara mengatasinya,” pungkas Komang. (sat)

Simulasi Hasil Grup B Badminton Asia Mixed Team Championships 2025

1. Indonesia menang atas Malaysia. Lolos Indonesia (juara grup), Hong Kong (runner up)
2. Indonesia kalah 2-3 dari Malaysia. Lolos Indonesia (juara grup), Malaysia (runner up)
3. Indonesia kalah 1-4 atau 0-5 dari Malaysia. Lolos Malaysia (juara grup), Indonesia (runner up)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

INSTAGRAM INFOBEKEN :

YOUTUBE INFOBEKEN :

TWITTER INFOBEKEN :

Moment Suporter Garuda di Mandiri U-20 Challenge Series 2025

, Sidoarjo – Suporter Garuda di Mandiri U-20 Challenge Series 2025.

Foto : http://Infobeken.com/Ossie (Surabaya)

“Kekinian, Terpercaya, Populer”

Pramono-Rano Libatkan Anies-Ahok di Tim Transisi

, Jakarta – Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta terpilih Pramono Anung-Rano Karno telah membentuk tim transisi pemerintahan.

Selengkapnya: https://infobeken.com/pramono-rano-libatkan-anies-ahok-di-tim-transisi/

Aneh Sekali Mati Lampu Mendadak Terjadi di Malam Pilkada Muara Enim

Muara Enim – Beberapa warga Muara Enim menceritakan soal kejadian mati lampu yang mendadak terjadi sesaat setelah pelaksanaan pilkada.

Selengkapnya:

Derby Balas Dendam Di Final Piala Super Italia 2024

Perebutan gelar juara Piala Super Italia 2024 akan mempertemukan Inter Milan melawan pemenang laga Juventus vs AC Milan di Kingdom Arena, Arab Saudi, Selasa (7/1/2025) pukul 02.00 WIB.

Selengkapnya:

Konser perayaan 41 tahun Slank

Jakarta – Slank membuka konser perayaan ulang tahun ke-41 mereka menuju atas panggung menggunakan motor skuter yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (04/01) dimulai pada pukul 20.25 WIB.

Selengkapnya:

Putaran Kedua, Persebaya Langsung Tancap Gas

Surabaya – Persebaya mencatatkan prestasi yang mengesankan di putaran pertama dengan mengumpulkan 37 poin dari 17 pertandingan.

Selengkapnya:

Load More

LAINNYA
x